Sindi Natalia Pardede, 3219028 and Regi Sanjaya, (Pembimbing) and Anita C. Puteri Tito, (Penguji) and Beby Nurtesha Putri, (Penguji) (2023) PENGARUH PUBLISITAS BTS (BANGTAN SONYEONDAN) DAN KOREAN WAVE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN GOFOOD. S1 publication, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Harapan Bangsa.
Full text not available from this repository.Abstract
Publisitas BTS dipandang oleh perusahaan sebagai salah satu strategi promosi yang
dapat menginformasikan maupun mempromosikan produk atau layanan jasa kepada
masyarakat, GoFood memilih untuk berkolaborasi dengan BTS. Dan banyaknya penggemar
idol K-Pop dimanfaatkan oleh perusahaan untuk meningkatkan penjualannya. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh publisitas BTS dan Korean wave terhadap keputusan
pembelian konsumen pada layanan GoFood. Jenis penelitian yang digunakan adalah
kuantitatif dengan desain riset kausal. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen GoFood
atau orang-orang yang pernah menggunakan GoFood. Penelitian ini menggunakan GoFood
sebagai objek penelitian. Penentuan sampel menggunakan sampling purposive dengan syarat
yang harus dipenuhi untuk menjadi responden adalah pengguna GoFood dan konsumen yang
pernah melakukan pembelian setelah BTS resmi berkolaborasi dengan GoFood. Sampel
dalam penelitian ini berjumlah 157 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner
melalui google form. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis
regresi linier berganda yang sebelumnya dilakukan Uji Validitas, Reliabilitas, Uji Asumsi
Klasik kemudian dilakukan Uji Hipotesis. Dari hasil olah data menunjukkan bahwa publisitas
BTS dan Korean wave terdapat pengaruh secara parsial dan simultan terhadap keputusan
pembelian konsumen GoFood.
Item Type: | Publication (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Publisitas, Korean Wave, Keputusan Pembelian |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | STIEHB > Manajemen |
Depositing User: | Staf Perpus - Mhs ithb |
Date Deposited: | 14 Apr 2025 07:14 |
Last Modified: | 14 Apr 2025 07:14 |
URI: | http://repository.ithb.ac.id/id/eprint/394 |