Ithb Repository

PENERAPAN SISTEM KASIR UNTUK PENINGKATAN LAYANAN DAN PENGARUHNYA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN TOKO MITRA BARU

Ivan Aprilianza Rusli, 3420004 and Anita C. Puteri Tito, (Pembimbing) and Lazarus Valens Eldiantino, (Pembimbing) (2023) PENERAPAN SISTEM KASIR UNTUK PENINGKATAN LAYANAN DAN PENGARUHNYA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN TOKO MITRA BARU. S1 publication, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Harapan Bangsa.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perkembangan digitalisasi telah mengubah banyak teknis dalam bisnis, industri ritel grosir pun tidak lepas dari pengaruh perubahan digitalisasi tersebut. Dengan adanya persaingan yang semakin ketat dalam bidang bisnis ritel grosir ini, perlu adanya pengembangan yang dilakukan berdasarkan masalah utama masing - masing bisnis ritel grosir tersebut. Seperti dalam pelayanan, metode pembayaran, dan pemasaran yang dapat mengubah semua strategi bisnis dengan bantuan perkembangan teknologi agar semaksimal mungkin dapat memenuhi kebutuhan konsumen dengan baik. Mitra Baru merupakan toko grosir konvensional yang bergerak di penjualan secara ritel maupun grosir yang menjual berbagai bahan makanan, minuman, dan berbagai kebutuhan rumah tangga. Mitra Baru perlu melakukan adaptasi di era digital dengan tujuan dapat meningkatkan potensi bisnis dengan merubah strategi pelayanannya dalam sistem transaksi yang dulunya konvensional menjadi digital agar dapat terus meningkatkan pelayanan dan lebih unggul dibandingkan kompetitor dengan jenis usaha dan segmentasi yang serupa. Sebagai seorang pebisnis pun, konsumen merupakan objek yang harus diperhatikan pendapat dan keinginannya, setiap konsumen pastinya ingin selalu mendapatkan pelayanan yang baik. Implementasi lewat berbagai alat dan teknologi diharapkan berdampak dalam mempertahankan, memperluas konsumen, dan dapat meningkatkan kepuasan konsumen sebagai nilai tambah toko Mitra Baru. Penelitian ini menggunakan pengujian dengan parameter yang bertujuan untuk mendapatkan hasil dari segi parameter yang ditentukan. Pada penelitian ini, parameter yang digunakan untuk pengujiannya adalah dengan validasi pengukuran kepuasan konsumen untuk mengetahui seberapa tingkat kepuasan konsumen dari toko Mitra Baru. Oleh karena itu perlu dilakukannya pengembangan implementasi dalam sistem transaksi Mitra Baru menjadi digital supaya kinerja pelayanan toko dalam penanganan transaksi dapat dievaluasi agar mencapai performa layanan toko ritel grosir yang terbaik.

Item Type: Publication (S1)
Uncontrolled Keywords: digitalisasi, sistem pembayaran, kasir, ritel, grosir
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: STIEHB > Manajemen
Depositing User: Staf Perpus - Mhs ithb
Date Deposited: 16 Apr 2025 02:07
Last Modified: 16 Apr 2025 02:07
URI: http://repository.ithb.ac.id/id/eprint/408

Actions (login required)

View Item
View Item

Ithb Repository is powered by EPrints 3.4 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. About EPrints | Accessibility