Ricky Gunawan, 4123082 (2025) EKSPLORASI PERILAKU PENCEGAHAN KECELAKAAN KERJA PETUGAS PELAYANAN TEKNIK TERHADAP IMPLEMENTASI GERAKAN “ONE PICT SAVES YOU”DI PT PLN (PERSERO) UNIT LAYANAN PELANGGAN BIREUEN. S2 publication, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Harapan Bangsa.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi perilaku pencegahan kecelakaan kerja petugaspelayanan teknik terhadap implementasi gerakan "One Pict Saves You" di PT PLN (Persero)Unit Layanan Pelanggan Bireuen. Gerakan ini diperkenalkan untuk meningkatkan kepatuhanpetugas terhadap penggunaan alat pelindung diri (APD) sebagai langkah preventif dalammengurangi kecelakaan kerja. Berdasarkan Transtheoretical Model of Behavior Change danTheory of Planned Behavior (TPB), penelitian ini mengkaji tingkat kesadaran, kepatuhan, danperubahan perilaku petugas dalam hal keselamatan kerja. Metodologi yang digunakan dalampenelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan teknik analisis tematik. Data diperolehmelalui wawancara mendalam dengan pengawas, manajemen, petugas pelayanan teknik, danmelakukan observasi partisipatif serta analisis dokumen K3 perusahaan. Pertanyaanwawancara berfokus pada kesadaran petugas terhadap pentingnya APD, kepatuhan terhadapprosedur keselamatan, serta perubahan perilaku setelah implementasi gerakan "One PictSaves You." Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi gerakan ini berhasilmeningkatkan kesadaran dan kepatuhan petugas terhadap penggunaan APD. Sebagian besarpetugas menyadari pentingnya APD dalam melindungi keselamatan diri dan merasa didorongoleh adanya pemantauan visual yang konsisten. Selain itu, data menunjukkan perubahanpositif dalam perilaku keselamatan kerja, seperti peningkatan kepatuhan dan kesadaran secarasukarela terhadap prosedur K3. Kendati demikian, terdapat tantangan yang dihadapi dalammengatasi faktor-faktor yang menghambat kepatuhan secara konsisten, seperti ketersediaanAPD yang kadang terbatas dan kebiasaan lama. Implikasi manajerial dari penelitian inimenyoroti pentingnya pengembangan sistem monitoring berbasis aplikasi, peningkatankomunikasi internal terkait prosedur K3, serta pemberian insentif bagi petugas yangmematuhi prosedur keselamatan. Perusahaan disarankan untuk melanjutkan pelatihan dansosialisasi keselamatan secara berkala untuk memastikan bahwa perubahan perilaku tetapberkelanjutan. Dengan demikian, penelitian ini menunjukkan bahwa program "One Pict SavesYou" memiliki dampak positif terhadap peningkatan perilaku keselamatan petugas dan dapat menjadi model implementasi yang berpotensi dikembangkan di unit PLN lainnya di Indonesia.

Item Type: Publication (S2)
Additional Information: Dr. Bobby W. Saputra, CA., CFP®, RFA®, CSP, CIS® (Pembimbing) Dr. Laura Lahindah, S.E., M.M (Penguji) Dr. Tongam Sirait, S.Sos, M.M. (Penguji) https://jrssem.publikasiindonesia.id/index.php/jrssem/article/view/754
Uncontrolled Keywords: Keselamatan kerja, alat pelindung diri (APD), "One Pict Saves You", Transtheoretical Model of Behavior Change, Theory of Planned Behavior.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: STIEHB > Magister Managemen
Depositing User: Staf Perpus - Mhs ithb
Date Deposited: 08 Jan 2026 07:09
Last Modified: 08 Jan 2026 07:09
URI: http://repository.ithb.ac.id/id/eprint/612

Actions (login required)

View Item
View Item

Ithb Repository is powered by EPrints 3.4 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. About EPrints | Accessibility